Wednesday, September 22, 2010

keterlambatan kita



Keterlambatan kita untuk mengatakan sesuatu kadang hanya berujung menjadi sebuah penyesalan, tapi apakah kita pernah berfikir ketika waktu yang kita sesali itu datang kembali. Apakah kita akan memperbaikinya? Atau hanya diam dan tidak mengharapkan apa-apa. Tuhan punya rancangannya sendiri, bukan dari apa yang kita anggap baik tapi dari apa yang Dia nilai sangat terbaik untuk kita. Dia lebih mengenali diri kita dari pada kita mengenali diri kita sendiri. Saat kita memaksakan kehendak kita sendiri yang rasanya cukup terbaik dan dapat membuat kita semakin dekat dengan Tuhan tapi kita malah ada digaris kegagalan, apakah kita masih berfikir bahwa rencana-Nya itu baik?

Terkadang kita menipu diri kita sendiri dengan cara menyembunyikan senyuman dari hadapan Tuhan dan seolah-olah Tuhan memiki kesalahan besar dalam hidup kita. Ketika kita mulai mundur atau maju dengan Tuhan, Tuhan akan tetap menjadi Tuhan yang sama. Dia tidak pernah keliru dengan setiap rencana-Nya. Apakah Tuhan kurang berpengalaman dalam merencanakan hidup dan masa depan kita?

Ayo kita menata ulang setiap hidup kita. Tuhan masih setia dengan kita. Tuhan masih memilki rencana terbaik untuk hidup kita. Terlalu lelah jika kita mengukur hati-Nya dengan langkah kaki, dan terlalu dekat jika kita mengukur kebaikan-Nya dalam hidup kita. ‘Segala sesuatu Dia jadikan untuk mendatangkan kebaikan’ dan sama dengan hidup kita yang seharusnya pun mendatangkan kebaikan baik bagi Tuhan dan sekitar kita.

Setiap pertanyaan pasti ada jawaban, setiap permasalahan pasti ada jalan keluar, setiap kegagalan pasti ada kemenangan, dan setiap langkah pasti Tuhan ada.

No comments: