Monday, August 9, 2010

kalah dan menang


Menyebutnya sebuah kekalahan karena berada dalam sebuah pertandingan, dan menyebutnya sebuah kemenangan karena berada juga dalam pertandingan. Tetapi sebuah kekalahan seringkali menjadi hal yang tidak diinginkan bahkan sulit untuk menerimanya.

Menerima kekalahan dengan sebuah air mata sudah biasa, tetapi mencoba untuk tetap tersenyum layaknya seorang pemenang dalam sebuah kekalahan rasanya sulit.


Mengalah bukan berarti kalah, dan mengaku menang belum berarti benar menajadi pemenang, kecuali jika ingin menang dalam sebuah penipuan.

Sebuah kemenangan dan kekalahan itu adalah hal wajar, tetapi yang terpenting bagaimanakah sikap kita dalam sebuah proses pertandingan tersebut.


Kejujuran dan kemurnian hati cukup membuktikan kita sebagai pemenang !

1 comment:

Sukadi Brotoadmojo said...

pemenang adalah yang bisa menerima kekalahannya dan berusaha untuk memperbaiki diri...
terimakasih untuk sharing ilmunya... sukses buat Anda